Minggu, 23 Oktober 2011

Uraian Tentang Telematika

Seperti dari pembahasan saya sebelumnya tentang telematika, kalau saya ketika mendengar tentang kata Telematika pastinya yang terbesit dalam fikiran saya adalah seorang pakar telematika yang ada di  Indonesia yaitu Bapak Roy Suryo. Akan tetapi disini saya bukan mau membahas tentang beliau hehehe, yang saya ingin kembali uraikan disini adalah tentang Telematika itu sendiri.

Mungkin bagi para pembaca yang sudah membaca tulisan saya sebelumnya, yang berjudul Telematika. Dari yang pernah saya baca, telematika adalah istilah yang berasal dari kata dalam bahasa Perancis telematique merupakan gabungan dua kata: telekomunikasi dan informatika. Jadi pengertian Telematika sendiri lebih mengacu kepada industri yang berhubungan dengan penggunakan komputer dalam sistem telekomunikasi. Yang termasuk dalam telematika ini adalah layanan dial up ke Internet maupun semua jenis jaringan yang didasarkan pada sistem telekomunikasi untuk mengirimkan data. Internet sendiri merupakan salah satu contoh telematika.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar